PERBANDINGAN LOKASI LESI FOTO TORAKS PASIEN TUBERKULOSIS PARU DENGAN DAN TANPA INFEKSI HIV

  • Harastha Qinthara Mathilda Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
  • Prijo Sidipratomo
  • Nurfitri Bustamam Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta

Abstract

Rontgen toraks berperan penting untuk menegakkan diagnosis tuberkulosis (TB). Penelitian
ini bertujuan untuk membandingkan lokasi lesi paru pasien TB dengan dan tanpa infeksi
Human Immunodeficiency Virus (HIV). Penelitian menggunakan desain potong lintang pada
subjek dengan kriteria: TB paru kasus baru dengan atau tanpa infeksi HIV, bukan multidrugresistant TB, berusia di atas 18 tahun, belum pernah minum obat antituberkulosis, tidak ada
riwayat penyakit imunodefisiensi lain, dan tidak minum obat imunosupresi. Data seluruh
pasien sesuai kriteria (71 orang) diambil dari rekam medis RS Pengayoman Cipinang. Hasil
penelitian menunjukkan lokasi lesi pada pasien TB paru tanpa infeksi HIV sebagian besar
berada di lapang atas dengan gambaran radiologis yang kerap didapatkan berupa infiltrasi,
kavitasi, konsolidasi, dan atelektasis. Sebaliknya, lokasi lesi pasien TB paru dengan infeksi
HIV sebagian besar berada di lapang bawah dengan gambaran radiologis yang kerap
didapatkan berupa infiltrasi dan limfadenopati. Uji Chi-square menunjukkan terdapat
perbedaan lokasi lesi pada pasien TB paru dengan infeksi HIV dan pasien TB paru tanpa
infeksi HIV (p = 0,000). Uji Chi-square exact didapatkan hubungan antara kadar CD4+ dan
lokasi lesi foto toraks pada pasien TB dengan infeksi HIV (p = 0,044). Letak lesi lebih sering
ditemukan pada lapang atas paru pasien dengan sistem imun yang baik karena tekanan
oksigen yang lebih tinggi. Sebaliknya, pada pasien dengan sistem imun yang buruk, misalnya
pasien HIV, letak lesi lebih sering ditemukan pada lapang tengah dan bawah paru karena
udara inspirasi banyak terdistribusi ke bagian tersebut sehingga memudahkan terjadinya lesi
sebagai akibat dari inflamasi.


 


DOI : https://doi.org/10.35990/mk.v4n5.p471-482

References

1. Perhimpunan Doker Paru Indonesia. Pedoman Penatalaksanaan TB (Konsensus TB). Jakarta: Perhimpunan Doker Paru Indonesia, 2011:1.
2. World Health Organization. Global Tuberculosis Report. Geneva; 2017 [sitasi 5 Sep 2018]. Available from https://reliefweb.int/sites/reliefweb.int/files/resources/ 9789241565516-eng.pdf
3. Kementerian Kesehatan RI. Laporan Perkembangan HIV-AIDS dan & Penyakit Infeksi Menular Seksual (PIMS) Triwulan I Tahun 2017. Direktorat Jendral Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Jakarta [sitasi 11 April 2018]. Available from http://siha.depkes.go.id/portal/files_upload/Laporan_HIV_AIDS_TW_1_2017_rev.pdf
4. Kementerian Kesehatan RI. Panduan Pelaksanaan Program Kolaborasi TB-HIV. Jakarta: Kementerian Kesehatan, Republik Indonesia, Direktorat Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, 2015:1-3.
5. Bruchfeld J, Correia-Neves M, Ka¨ llenius G. Tuberculosis and HIV Coinfection. Cold Spring Harbor Laboratory Press. Nanyang Technological University; 2015 [sitasi 8 November 2018]. Available from http://perspectivesinmedicine.cshlp.org/downloaded
6. Lubis HH. Perbandingan Karakteristik Foto Toraks Pasien TB Paru dengan dan Tanpa Infeksi HIV di Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan Tahun 2014-2016. [Skripsi]. Medan: Universitas Sumatera Utara; 2017.
7. Cattamanchi A, Dowdy DW, Davis JL, Worodria W, Yoo S, Joloba M Sensitivity of Direct Versus Concentrated Sputum Smear Microscopy in HIV Infected Patients Suspected of Having Pulmonary Tuberculosis. BMC Infec Dis, 2009; 9(53):1-8.
8. Soetikno RD. Hubungan antara Jumlah CD4 dan Gambaran Foto Toraks pada Penderita HIV/AIDS. JKM, 2010;10(1):1-9.
9. Kumar V, Abbas AK, Aster JC. Robbins Basic Pathology 9th ed. Philadelphia: Elsevier, 2013: 495-6.
10. Ahmadi F, Salmanzadeh S, Kimyai M. Comparison The Radiologic Findings of Pulmonary Tuberculosis Among HIV-Seropositive With HIV-Seronegative Patients. Jundishapur J Microbiol, 2012;5(2):421-23.
11. Baraka BM. Chest Radiographic Patterns Among HIV Positive and HIV Negative Adults With Pulmonary Tuberculosis at Mwananyamala Hospital TB Clinic [Internet]. Muhimbili University of Health and Allied Sciences; 2012 [sitasi 5 September 2018]. Available from https://pdfs.semanticscholar.org/caf9/ 97bc9908c5dccc04844596f4f0bfbd7fd37a.pdf.
12. Garcia GF, Moura AF, Ferreira CS, Rocha MO. Clinical and Radiographic Features of HIV Related Pulmonary Tuberculosis According to The Level of Immunosuppression. Res Soc Bras Med Trop, 2007;40(6):622-6.
13. Nandipinto F. Gambaran Radiografi Toraks Pasien HIV dengan Tuberkulpsis Paru Berdasarkan Nilai CD4 di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. [Tesis]. Jakarta: Program Pendidikan Dokter Spesialis Radiologi, Universitas Indonesia; 2013.
14. Desalu OO, Olokoba A, Danfulani M, Gambo Z, Salawu F, Damburam A, et al. Impact of Immunosupression on Radiographic Features of HIV Related Pulmonary Tuberculosis Among Nigerians. Turkish Thoracic Journal, 2009;10:112-6.
15. Ferreiro L, Jose ES, Valdes L. Tuberculosis Pleural Effusion. Arch Bronconeumol, 2014;50(10):435-43.
16. Badie BM, Mostaan M, Izadi M, Alijani MAN, Rasoulinejad. Comparing Radiological Features of Pulmonary Tuberculosis With and Without HIV Infection. J AIDS Clinic Res, 2012;3(10):1-3.
17. Ravimohan S, Kornfeld H, Weissman D, Bisson GP. Tuberculosis and Lung Damage: From Epidemiology to Pathophysiology. Eur Respir Rev, 2018;27(147):1-31.
18. Swamintahan S, Narendran G, Menin PA, Padmapriyadarsini C, Arunkumar N, Sudharshanam NM, et al. Impact of HIV Infection on Radiographic Features in Patients with Pulmonary Tuberculosis. Indian J Chest Dis Allied Sci, 2007;49:133-6.
19. Kisembo HN, Boon SD, Davis JL, Okello R, Worodroa R, Cattamanchi A, et al. Chest Radiographic Findings of Pulmonary Tuberculosis in Severely Immunocompromised Patients with The Human Immunodeficiency Virus. Br J Radiol, 2012;85(1014):e130-9.
20. Mahabalshetti AD, Aithal KR, Dhananjaya M. Lower Lung Field Tuberculosis: A Clinical Study from Tertiary Care Teaching Hospital of North Karnataka. Sch J App Med Sci, 2014; 2(5A):1581-3.
21. Ibinaiye PO, Tahir NM, Saad ST, Tahir A, Ahidjo A, Yusuf H, et al. Relationship Between the Radiographic Pattern of Pulmonary Tuberculosis and CD4 Cell Count in Patients With Human Immune Deficiency Virus Infection. Archives of International Surgery, 2014;4(2):85-90.
22. Affusim CC, Kesieme E, Abah VO. The Pattern of Presentation and Prevalence of Tuberculosis in HIV-Seropositive Patient Seen at Benin City, Nigeria. ISRN Pulmonology, 2011;2012:1-6.
23. Kartikasari Y, Masrochah S, Surbakti JS. Profil Radiografi Foto Thorax Pada Penderita HIV/AIDS. Link, 2014;10(2):786-91.
Published
2021-12-31
How to Cite
MATHILDA, Harastha Qinthara; SIDIPRATOMO, Prijo; BUSTAMAM, Nurfitri. PERBANDINGAN LOKASI LESI FOTO TORAKS PASIEN TUBERKULOSIS PARU DENGAN DAN TANPA INFEKSI HIV. Medika Kartika : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan, [S.l.], v. 4, n. 5, p. 471-482, dec. 2021. ISSN 2655-6537. Available at: <http://medikakartika.unjani.ac.id/medikakartika/index.php/mk/article/view/107>. Date accessed: 24 apr. 2024.