KOMBINASI METODE PENYULUHAN DEMONSTRASI AUDIOVISUAL TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN SISWA

  • Ni Putu Idaryati Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Mahasaraswati Denpasar

Abstract

Perawatan gigi serta mulut dibutuhkan oleh setiap individu termasuk anak-anak. Berdasarkan laporan hasil Riset Kesehatan Dasar 2018, terdapat 93% anak menderita gigi dan mulut dengan usia 6-12 tahun dengan capaian 40-50% sehingga upaya penyuluhan kesehatan gigi mulut dengan sasaran anak sekolah merupakan prioritas utama. Media dan alat bantu memiliki peran penting dalam penyuluhan. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat efektivitas metode konseling demonstrasi audio visual dalam mempengaruhi tingkat pengetahuan kesehatan mulut siswa. Metode demonstrasi memberikan informasi dengan menampilkan item secara dekat Audiovisual dapat digunakan bersama dengan metode demonstrasi untuk menyampaikan informasi dengan mudah dan membuatnya lebih menarik. Desain one-group pre-test – post-test design digunakan dalam metodologi penelitian kuantitatif deskriptif ini. Tiga SD swasta di wilayah Denpasar dengan 106 responden yang merupakan siswa SD kelas IV, V, dan VI dengan menggunakan teknik simple random sampling. Pengumpulan data memakai kuesioner melalui google form yang berisi 10 pertanyaan seputar kesehatan gigi dan mulut. Siswa perempuan menjawab   pertanyaan pre-test dengan benar sebesar 59,1% sedangkan siswa laki-laki dengan persentase 54,42%. Siswa perempuan yang benar menjawab soal postes sebesar 93,15% sedangkan siswa laki-laki sebesar 87,3%. Terjadi peningkatan pengetahuan setelah dilakukan penyuluhan dengan kombinasi metode demonstrasi audiovisual sebesar 33%. Siswa perempuan memiliki peningkatan nilai yang lebih tinggi dibandingkan dengan siswa laki- laki. Penelitian ini menunjukkan penyuluhan kombinasi demonstrasi audiovisual mampu meningkatkan pengetahuan kesehatan gigi dan mulut siswa.


Kata kunci :  audiovisual, demonstrasi, kesehatan gigi dan mulut, penyuluhan


DOI : 10.35990/mk.v7n1.p24-33

References

DAFTAR PUSTAKA
1. Harapan IK, Raule JH. Efektivitas Pendidikan Kesehatan Gigi Dengan Metode Demonstrasi Terhadap Kebersihan Gigi dan Mulut Pada Pasien Rawat Inap di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat III Manado. JIGIM (Jurnal Ilm Gigi dan Mulut). 2018;1(2):87–95.
2. Aldilawati S, Wijaya MF, Hasanuddin NR. Upaya Peningkatkan Status Pengetahuan Kesehatan Gigi dan Mulut pada Masyarakat dengan Metode Penyuluhan FlipChart dan Video di Desa Lanna. Idea Pengabdi Masy. 2022;2(1):36–40.
3. Yusmanijar MA. Hubungan Tingkat Pengetahuan Tentang Kesehatan Gigi dan Mulut Dengan Perilaku Perawatan Gigi Dan Mulut Pada Anak Usia Sekolah 7-9 Tahun Di SD Islam Al Amal Jaticempaka. 2018;21–8.
4. Hanif F, Prasko P. The Difference of Counseling With Video Media and Hand Puppets To Improving Knowledge of Dental and Oral Health in Elementary School Students. J Kesehat Gigi. 2018;5(2):1.
5. Ayu M, Suratri L, Agus TP, Jovina TA. Gambaran Status Kesehatan Gigi dan Mulut pada Masyarakat di. Ejournal2LitbangKemkes [Internet]. 2021;5(2):1–10. Available from: https://ejournal2.litbang.kemkes.go.id/index.php/jpppk/article/view/5676/2794
6. Dewi, Tirta kadek rista, Asri iga agung sri, Tirtayani luh ayu. Pengaruh Metode Demonstrasi Berbantuan Media Audio Visual Terhadap Kemampuan Membaca Permulaan Pada Anak Kelompok B. Pendidik Anak Usia Dini. 2017;5(1):23–32.
7. Grace Meidik E Sianipar. Efektivitas Penggunaan Media Penyuluhan Terhadap Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Gigi Dan Mulut Pada Anak SD. 2019;1–12.
8. Listrianah L, Zainur RA, Hisata LS. Gambaran Karies Gigi Molar Pertama Permanen Pada Siswa – Siswi Sekolah Dasar Negeri 13 Palembang Tahun 2018. JPP (Jurnal Kesehat Poltekkes Palembang). 2019;13(2):136–49.
9. Dianmartha C, Kusumadewi S, Kurniawati DPY. Pengetahuan Terhadap Perilaku Perawatan Kesehatan Gigi dan Mulut Pada Anak Usia 9-12 Tahun Di Sdn 27 Pemecutan Denpasar. ODONTO Dent J. 2018;5(2):110.
10. Laiskodat Sa. Efektivitas Penyuluhan Dengan Video Powerpoint dan Video Rekaman Terhadap Tingkat Pengetahuan Tentang Cara Menyikat Gigi. Vol. 8, Poltekkes Kemenkes Kupang. 2020.
11. Azhari AR, Haryani W, Almujadi. The Influence of Busy Book Media on Dental Caries Toward Knowledge of Dental Caries in Children Elementary School. J Oral Heal Care [Internet]. 2021;9(1):33–42. Available from: (Diakses 04 Agustus 2022)
12. Hardika BD. Hubungan Pengetahuan dan Sikap Anak Kelas V Terhadap Terjadinya Karies Gigi di SD Negeri 131 Palembang. JPP (Jurnal Kesehat Poltekkes Palembang). 2018;13(1):37–41.
13. Sherlyta M, Wardani R, Susilawati S. Tingkat kebersihan gigi dan mulut siswa Sekolah Dasar Negeri di desa tertinggal Kabupaten Bandung. J Kedokt Gigi Univ Padjadjaran. 2017;29(1):69–76.
14. Yetti Lusiani, Aminah, Sukarsih. Efektivitas Penyuluhan Dengan Ceramah Dan Konseling Terhadap Pengetahuan Dan Keterampilan Menyikat Gigi Pada Siswa/I Sd Islam Terpadu Al-Farabi Tanjung Selamat Sunggal Deli Serdang. J Ilm PANNMED (Pharmacist, Anal Nurse, Nutr Midwivery, Environ Dent. 2022;17(2):349–56.
15. Nisa D, Riana I, Putri KSM, Penyuluhan Kesehatan Gigi Melalui Metode Audio Visual dan Demonstrasi pada Anak MI. 2021;44(Desember).
16. Tiurma Maria Angelina Siahaan Br, Adhani R, Program EY, Kedokteran S, Fakultas G, Universitas K, et al. Dentino Jurnal Kedokteran Gigi Perbandingan dengan Metode Demonstrasi Tunggal pada Murid Taman Kanak-Kanak. Kedokt Gigi. 2016;1(1):63–7.
17. Indah FPS, Ratnaningtyas TO, Pratiwi RD, Listiana I, Alyumah D. Efektivitas edukasi kesehatan menggunakan permainan tebak gambar dan audiovisual terhadap pemahaman kesehatan gigi dan mulut. Holistik J Kesehat. 2021;15(1):102–9.
18. Ayu G, Dyah N, Ayu IG, Fridari D. Perbedaan Motivasi Belajar Siswa Ditinjau Dari Jenis Kelamin dan Urutan Kelahiran di SMAN 1 Tabanan Dengan Sistem Full Day School. J Psikol Udayana. 2018;32:145–55.
19. Windiyana F, Adhani R, Azizah A. Efektivitas Penyuluhan Menggunakan Lagu “Gigi Sehat” Terhadap Penurunan Plak di Barito Kuala (Tinjauan SDN Barangas Timur 1 Kecamatan Alalak Kabupaten Barito Kuala). J Kedokt Gigi. 2020;4(1):21–6.
20. Dewi SRPD, Rais SW, Beumaputra AP, Hudiyati M. Edukasi Kesehatan Gigi dan Mulut pada Pesantren Ki Merogan Palembang. Jurnal Poltekkes Palembang. 2021;3(1):7–9. A
21. Addiarto W. Perbedaan Efektivitas Pembelajaran Audio Visual dan Demonstrasi Sebagai Upaya Meningkatkan Skill Resusitasi Jantung Paru (Rjp) Pada Mahasiswa Keperawatan. JI-KES (Jurnal Ilmu Kesehatan). 2018;1(2):83–8.
Published
2024-03-31
How to Cite
IDARYATI, Ni Putu. KOMBINASI METODE PENYULUHAN DEMONSTRASI AUDIOVISUAL TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN SISWA. Medika Kartika : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan, [S.l.], v. 7, n. 1, p. 24-33, mar. 2024. ISSN 2655-6537. Available at: <http://medikakartika.unjani.ac.id/medikakartika/index.php/mk/article/view/625>. Date accessed: 04 may 2024.