PERBANDINGAN KADAR VITAMIN D DAN ALBUMIN PADA IBU DENGAN BAYI BBLR DAN IBU DENGAN BAYI BERAT LAHIR NORMAL

  • Ifa Siti Fasihah 1Departemen Obstetri Ginekologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Jenderal Achmad Yani, Cimahi, Jawa Barat, Indonesia
  • Mirza Ismail 1Departemen Obstetri Ginekologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Jenderal Achmad Yani, Cimahi, Jawa Barat, Indonesia
  • Andri Andrian Rusman 2Departemen Ilmu Kedokteran Forensik, Fakultas Kedokteran, Universitas Jenderal Achmad Yani, Cimahi, Jawa Barat, Indonesia
  • Mohamad Dani Permana 3Program Studi Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Jenderal Achmad Yani, Cimahi, Jawa Barat, Indonesia

Abstract

Bayi berat badan lahir rendah (BBLR) memiliki angka mortalitas dan morbiditas yang tinggi. Menurut data WHO, sekitar 14,6% dari 20,5 juta bayi yang dilahirkan pada tahun 2015 mengalami BBLR. Kejadian BBLR ini dua kali lebih tinggi terjadi di negara berkembang. Tumbuh kembang janin membutuhkan vitamin D sebagai unsur nutrisi mikro dan albumin atau protein sebagai unsur nutrisi makro untuk pertumbuhan sel pada janin. Penelitian ini merupakan penelitian analitik komparatif dengan desain potong lintang yang bertujuan untuk menilai perbandingan kadar vitamin D dan albumin pada ibu dengan bayi BBLR dan ibu dengan bayi berat lahir normal. Subjek pada penelitian ini berjumlah 10 orang pada kelompok  ibu dengan bayi BBLR dan 10 orang pada ibu dengan bayi berat lahir normal. Sampel diambil dengan metode consecutive sampling dan dilakukan di RS Dustira Cimahi pada tahun 2020. Pemeriksaan vitamin D dilakukan dengan metode CMIA dan pemeriksaan albumin dilakukan dengan metode bromocresol green. Data diolah dengan analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Mann Whitney dengan uji normalitas Saphiro Wilk. Hasil penelitian didapatkan kadar vitamin D ibu dengan bayi berat lahir normal yaitu 16,12±4,899 ng/mL. Sedangkan ibu dengan bayi BBLR memiliki kadar vitamin D lebih rendah yaitu 9,96 ±3,944 ng/mL (nilai p= 0,005). Kadar albumin ibu dengan bayi berat lahir normal sebesar 4,400±0,6128 g/dL, sedangkan ibu dengan bayi BBLR memiliki kadar albumin lebih rendah yaitu sebesar 3,410±0,8279 g/dL (nilai p = 0,007). Kesimpulannya kadar vitamin D dan kadar albumin pada ibu dengan bayi BBLR lebih rendah dibandingkan dengan bayi berat lahir normal.


DOI : 10.35990/mk.v5n3.p233-243

References

1. United Nation Children’s Fund (UNICEF). Low Birthweight [Internet]. UNICEF. 2019 [cited 2019 Jun 20]. Available from: https://data.unicef.org/topic/nutrition//low-birthweight
2. United Nation Children’s Fund (UNICEF) and World Health Organization (WHO). Low Birthweight: Country, Regional and Global Estimates. New York: UNICEF; 2004.
3. Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan. Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2018. Lap Nas 2018. 2018;1–384.
4. Kementerian Kesehatan. Hasil Utama Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2018. 2018.
5. Eichenwald EC, Hansen AR, Martin CR, R SA. Cloherty and Stark’s Manual of Neonatal Care. 8th ed. Wolters Kluwer; 2017.
6. Melamed, N., Baschat, A., Yinon, Y., Athanasiadis, A., Mecacci, F., Figueras, F., et all. FIGO (international Federation of Gynecology and obstetrics) initiative on fetal growth: best practice advice for screening, diagnosis, and management of fetal growth restriction. International Journal of Gynaecology and Obstetrics, 2021: 152(Suppl 1), 3.
7. Institue of Obstetricians & Gynaecologists. Clinical Practice Guideline: Fetal Growth Restriction - Recognition, Diagnosis & Management. 2017,
8. Wang, H., Xiao, Y., Zhang, L., & Gao, Q. Maternal early pregnancy vitamin D status in relation to low birth weight and small-for-gestational-age offspring. The Journal of steroid biochemistry and molecular biology, 2018; 175: 146-150.
9. Chang, SW., & Lee, HC. Vitamin D and health-The missing vitamin in humans. Pediatrics & Neonatology, 2019; 60(3): 237-244.
10. Zhang, C., Ding, J., Li, H., & Wang, T. Identification of key genes in pathogenesis of placental insufficiency intrauterine growth restriction. BMC Pregnancy and Childbirth, 2022; 22(1): 1-10.
11. Tayyab, S. and Shevin, RF. "Serum albumin: clinical significance of drug binding and development as drug delivery vehicle." Advances in protein chemistry and structural biology, 2021; 123: 193-218.
12. El-Raggal, NM., Nawara, MM., Abd El-Ghani, AM., Zareif, ME., & Shehata, BM. Cord Blood Ischemia-Modified Albumin Levels in Preterm Infants with Intrauterine Growth Restriction. QJM: An International Journal of Medicine, 114(Supplement_1), 2021; hcab113-038.
13. Dinas Kesehatan Jawa Barat. Profil Kesehatan Provinsi Jawa Barat Tahun 2017. Bandung; 2017
14. Shrestha, A., Pradhan, N., & Kayastha, B. Risk factors for intrauterine growth restriction: 9 years analysis in tertiary care hospital. Journal of BP Koirala Institute of Health Sciences, 2019; 2(1): 77-82.
15. Departemen Gizi dan Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia. Gizi dan Kesehatan Masyarakat. Jakarta: Rajawali Persada; 2012
16. Waits, A, Guo, CY, & Chien, LY, Inadequate gestational weight gain contributes to increasing rates of low birth weight in Taiwan: 2011–2016 nationwide surveys. Taiwanese Journal of Obstetrics and Gynecology, 2021:60(5): 857-862.
17.Arora S. Vitamin D Status in Mothers and Their Newborns and Its Association with Pregnancy Outcomes : Experience from a Tertiary Care Center in Northern India. J Obstet Gynecol India. 2018;68(5):389–93.
18. Kiely M, Hemmingway A, Callaghan KMO. Vitamin D in Pregnancy: Current Perspectives and Future Directions. 2017;145–54.
19. Perez-Lopez FR, Pilz S, Chedraui P. Vitamin D suplementation during pregnancy : an overview. Curr Opin Obstet Gynecol. 2020 ; 32(5): 316-21
20. Vitamin D: Screening and Suplementation during Pregnancy. RCOG, Committee Opinion, no.495. July 2011 (reaffirmed 2017).
21. Gomez-Cantarino S, Agullo-Ortuno MT, Dios-Aguado M. Prevalence of Hypoproteinemia and Hypoalbuminemia in Pregnant women from Three Different Sosioeconomic Population. Int J of Envireon Res Public Health. 2020; 17(17): 6275.
Published
2022-09-29
How to Cite
FASIHAH, Ifa Siti et al. PERBANDINGAN KADAR VITAMIN D DAN ALBUMIN PADA IBU DENGAN BAYI BBLR DAN IBU DENGAN BAYI BERAT LAHIR NORMAL. Medika Kartika : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan, [S.l.], v. 5, n. 3, p. 233-243, sep. 2022. ISSN 2655-6537. Available at: <http://medikakartika.unjani.ac.id/medikakartika/index.php/mk/article/view/487>. Date accessed: 18 apr. 2024.